News

Tim Kukerta Balek Kampung UNRI Senam Bersama Perangkat Desa Sebangar

SUARA PEKANBARU -
Pada tanggal 29 juli 2021, Tim Kukerta Balek Kampung Universitas Riau Desa Sebangar menjalankan salah satu program kerja yaitu melaksanakan kegiatan senam bersama perangkat desa.

Yofan salah seorang anggota Tim Kukerta menjelaskan, kegiatan ini merupakan rutinitas setiap hari Kamis pagi yang selalu dilakukan di Desa Sebangar.

"Senam ini dilaksanakan bertujuan agar para mahasiswa kukerta dan perangkat desa tetap sehat dan bugar sebelum melaksanakan aktivitas serta dapat mengurangi resiko terdampak Covid-19," jelasnya.

Tim Kukerta UNRI serta perangkat desa juga menerapkan protokol kesehatan seperti mencuci tangan dan menjaga jarak.

"Senam dipandu langsung oleh mahasiswa Kukerta Balek Kampung UNRI. Senam dilaksanakan sekitar pukul 09.00 WIB," tutur Yofan.

Yofan menambahkan, adapun senam yang dilakukan adalah senam pramuka dan senam maumere.

"Olahraga sangat baik untuk kesehatan tubuh kita. Oleh karena itu, kapan pun dan dimana pun kita harus selalu berolahraga. Olahraga bisa apa saja, mulai dari olahraga ringan dan berat," imbuhnya.

Dalam harapannya, Yofan menuturkan dengan adanya senam bersama ini diharapkan bisa mempererat tali silaturahmi antara mahasiswa Kukerta Balek Kampung Universitas Riau dengan Kepala Desa dan Perangkat Desa Sebangar.





[Ikuti Terus Suarapekanbaru.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Suarapekanbaru.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan