News

Pasca Terima 50 Ribu Dosis, Pemko Pekanbaru Gelar Vaksinasi Massal di 8 Titik Langsung

SUARA PEKANBARU - Pemko Pekanbaru menerima 50.000 dosis vaksin Sinovac sesuai ucapan Presiden Joko Widodo pada 19 Mei 2021 lalu. Dengan vaksin sebanyak ini maka Pemko Pekanbaru menggelar vaksinasi massal di delapan lokasi, dua di antaranya sudah dimulai hari ini.

"Untuk 50.000 dosis sesuai perintah Presiden, vaksinnya sudah diterima Pemprov Riau kemarin sore. Rinciannya, 50.000 dosis untuk Pekanbaru dan 50.000 dosis untuk Kota Dumai," kata Wali Kota Pekanbaru Firdaus usai rapat tindak lanjut arahan presiden dan gubernur Riau dalam rangka percepatan vaksinasi massal di Ruang Rapat Multimedia Mal Pelayanan Publik (MPP), Sabtu (22/5).

Vaksinasi massalnya sudah dimulai hari ini. Vaksinasi massal digelar di dua tempat, Hotel Furaya dan Hotel Novotel. Target vaksinasi massal sekitar 5.500 orang hari ini.

"Vaksinasi massal ini kami gelar selama tujuh hari. Berarti ada sekitar 45.000 orang lagi divaksin," ungkap Firdaus.





[Ikuti Terus Suarapekanbaru.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Suarapekanbaru.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan