News

Kepala BPBD Pekanbaru Klaim Telah Siapkan Sarana Prasarana Antisipasi Banjir

 

SUARA PEKANBARU - Curah hujan di Kota Pekanbaru dalam beberapa hari terakhir cukup tinggi. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pekanbaru, mengimbau masyarakat untuk mewaspadai bencana banjir.

Masyarakat yang khususnya berada di wilayah bantaran sungai bisa mengambil langkah antisipasi. Mereka bisa mewaspadai dan mengantisipasi agar barang berharga mereka tidak direndam banjir saat cuaca penghujan seperti saat ini.

"Kami mengimbau masyarakat untuk waspada banjir. Karena curah hujan cukup tinggi," ujar Kalaksa BPBD Kota Pekanbaru, Zarman Candra, Selasa (19/12).

Curah hujan tinggi tidak hanya terjadi di Kota Pekanbaru saja. Namun di sejumlah daerah di Provinsi tetangga juga alami hal yang sama. Bahkan banyak wilayah yang direndam banjir akibat curah hujan tinggi.

BPBD Kota Pekanbaru terus melakukan pemantauan ke wilayah yang rawan banjir. Mereka juga telah menyiapkan sarana prasarana dalam menghadapi bencana banjir.

"Kami dari BPBD dan dinas terkait telah melakukan mitigasi untuk melakukan normalisasi sungai, di titik-titik yang rawan banjir," terang Zarman.

Ia kembali mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga kebersihan lingkungan. Masyarakat bisa membersihkan lingkungan sekitar dari sampah yang menyebabkan banjir. Sehingga air yang ada di permukiman cepat mengalir ke sungai dan tidak hambatan.

"Kita juga sedang lihat eskalasi curah hujan yang turun untuk menetapkan status siaga bencana Hidrometeorologi. Tetap kami minta kepada masyarakat melaporkan kejadian atau bencana di call center BPBD 08117651464," pungkasnya.





[Ikuti Terus Suarapekanbaru.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Suarapekanbaru.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan