News

Pembangunan Sudah 90 Persen, Masjid Islamic Center Ditargetkan Bisa Digunakan Bulan Desember

SUARA PEKANBARU - Progres pembangunan Masjid Islamic Center di Kompleks Perkantoran Tenayan Raya sudah mencapai 90 persen hingga saat ini. Masjid sudah bisa digunakan di akhir Desember.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru Indra Pomi Nasution, Senin (29/11), mengatakan, kontrak proyek Masjid Islamic Center hingga Desember tahun ini. Hingga saat ini, bobot pekerjaan sekitar 90 persen.

"Jadi, tahap pembangunan tinggal sedikit lagi. Mudah-mudahan, masjid Islamic Center sudah bisa difungsikan di akhir kontrak ini," ungkapnya.

Tahun depan, Dinas PUPR memperbaiki lanskap (halaman depan) dan penambahan tangga bagian belakang. Di bagian sisi sungai, Dinas PUPR sudah melakukan penimbunan dan dipasang turap.

"Pada tahun depan, kami tambah turap agar lanskapnya lebih baik," jelas Indra Pomi.

Pada 17 November lalu, Wali Kota Pekanbaru Firdaus sempat meninjau progres pembangunan Masjid Islamic Center. Peninjauan dilakukan secara detail, mulai dari interior, eksterior hingga penghijauan sekitar masjid.





[Ikuti Terus Suarapekanbaru.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Suarapekanbaru.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan