News

Walikota Klaim Pekanbaru Miliki Lahan Budidaya Porang 30 Hektar yang isa Pekerjakan 100 Petani

SUARA PEKANBARU - Porang, komoditas baru pertanian ini tengah dibudidayakan di beberapa kecamatan di Kota Pekanbaru. Luas lahan budi daya porang ini mencapai 30 hektar (Ha) dengan mempekerjakan lebih dari 100 petani.

Walikota Pekanbaru Firdaus usai menyaksikan acara pelepasan ekspor Indonesia secara virtual di ruang rapat Mal Pelayanan Publik (MPP), Sabtu (14/8), mengatakan, Pekanbaru memiliki lahan budi daya porang sekitar 30 hektare. Jumlah petaninya mencapai 100 orang.

"Ini baru tahap awal. Kami sedang belajar dan uji coba," ucapnya.

Para petani tidak lagi ragu tentang keberlanjutan komoditas porang ini. Ketua Asosiasi Porang Riau Heri telah merintis budi daya Porang ini sejak tiga tahun lalu.

"Ia harus menjual porang ke Jawa. Biaya transportasinya lebih mahal," ungkap Firdaus.

Diharapkan, komoditas ini bukan hanya sebatas tren. Komoditas ini bisa dijadikan pengganti beras.





[Ikuti Terus Suarapekanbaru.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Suarapekanbaru.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan