News

Nilai Ekspor Riau Capai Rp1,7 Triliun, Walikota Pekanbaru: Kami Ikut Bangga

SUARA PEKANBARU - Walikota Pekanbaru menyaksikan acara pelepasan ekspor Indonesia secara virtual di ruang rapat Mal Pelayanan Publik (MPP), Sabtu (14/8). Pelepasan ekspor komoditas sarang burung walet dan porang serta komoditas lainnya ini dilakukan di 17 pelabuhan laut maupun udara ke berbagai negara di dunia.

WaliKota Firdaus mengatakan, ia bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) baru saja menyaksikan pelepasan komoditas ekspor. Porang dan Sarang burung walet jadi primadona dalam pelepasan ekspor yang dibuka oleh Presiden Joko Widodo.

"Kami ikut berbangga, nilai ekspor Provinsi Riau Rp1,7 triliun. Dua komoditas yang ikut diekspor adalah porang dan sarang burung walet," ujarnya.

Hari ini, Ketua Asosiasi Porang Provinsi Riau Hendri telah membangun industri Porang di Kabupaten Siak dengan kapasitas yang cukup besar. Ternyata budi daya yang ini juga tumbuh dan berkembang di Riau, termasuk di Pekanbaru.

 

Sementara itu, Kepala Badan Karantina Pertanian Bambang dalam keterangan tertulisnya mengatakan, penyelenggaraan Merdeka Ekspor Pertanian merupakan momentum apresiasi kepada seluruh pemangku kepentingan pertanian Tanah Air yang telah bahu-membahu, hand in hand, dan bersinergi membangun pertanian. Sehingga, hasil pertanian tidak saja dapat memenuhi kebutuhan pangan bagi 267 juta jiwa di dalam negeri, bahkan mampu memenuhi pasokan pasar global.





[Ikuti Terus Suarapekanbaru.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Suarapekanbaru.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan