News

Kemampuan Tes PCR Lab Biomolekuler RSD Madani Membaik

SUARA PEKANBARU - Dua mesin tes Polymerase Chain Reaction/PCR (pemeriksaan laboratorium untuk mendeteksi keberadaan material genetik dari sel, bakteri, atau virus) sudah berfungsi di Rumah Sakit Daerah (RSD) Madani Pekanbaru sejak bulan lalu. Kemampuan tes PCR laboratorium biomolekuler RSD Madani makin meningkat setelah mendapat tambahan satu unit mesin tes PCR dari Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Balitbangkes) Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

"Laboratorium biomolekuler sudah berfungsi sekitar satu bulan lalu. Labor itu berhenti beroperasi hanya satu pekan," kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Pekanbaru Dokter Arnaldo Eka Putra, Minggu (8/8/2022).


 
Labor biomolekuler sempat berhenti beroperasi pada Juni lalu. Pasalnya, alat tes PCR terkontaminasi zat-zat lain di dalam labor tersebut.


 
"Mesin tersebut PCR itu sekali putar bisa mengecek 180 sampel. Mesin ini bisa diputar hingga tiga kali dalam sehari. Sekali putaran 6 jam," jelas Dokter Naldo.

Baca Juga: Vaksin Tambahan Segera Datang di Pekanbaru, Lebih Banyak dari 9 Bulan Lalu


RSD Madani juga mendapat hibah satu unit mesin PCR dari Litbangkes Kemenkes. Mesin ini sudah difungsikan sejak dua pekan lalu.





[Ikuti Terus Suarapekanbaru.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Suarapekanbaru.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan