News

RSD Madani Siapkan Ruang ICU Plus Ventilator

SUARA PEKANBARU - RSD Madani mengaku  menyiapkan enam ruang ICU dengan ventilator. Adanya ruang ICU ini untuk mendukung perawatan pasien Covid-19.

"Baru kita mulai pada persiapan pekan ini," jelas Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru Arnaldo Eka Putra, Kamis (29/7).

Dirinya mengaku bahwa rumah sakit tidak hanya memanfaatkan ICU bagi pasien Covid-19. Mereka bisa memanfaatkan High Flow Nasal Cannula (HFNC).

Arnaldo menyebut hal ini sebagai langkah antisipasi kekurangan ruang ICU. "Ini bisa dimaksimalkan untuk di rumah sakit, mencegah ruang ICU khusus pasien Covid-19 yang tidak tersedia," ujarnya.

Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru juga meminta rumah sakit menambah kapasitas. Ada 40 persen ruang perawatan untuk menampung pasien Covid-19.

"Harusnya mereka siapkan untuk ruang isolasi bagi pasien Covid-19," jelasnya.

Arnaldo menyebut kekurangan tempat tidur pasien Covid-19 sebanyak 115 tempat tidur. Kondisi ini terjadi di 22 rumah sakit rujukan Covid-19.





[Ikuti Terus Suarapekanbaru.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Suarapekanbaru.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan