News

Wawako: Wujudkan Kota Layak Anak Tak Semudah Membalikan Telapak Tangan

SUARA PEKANBARU - Wakil Walikota (Wawako) Pekanbaru, H. Ayat Cahyadi, S.Si membuka secara resmi rapat koordinasi (Rakor) Gugus Tugas Kota Layak Anak (KLA) Pekanbaru 2021 di lantai VI Kantor Walikota Pekanbaru Tenayan Raya, Rabu (24/3).

Rakor KLA Pekanbaru ini dihadiri langsung oleh seluruh OPD Sekota Pekanbaru, Forkopimda, Forum Wartawan Kota Layak Anak (FW-KLA), Forum Anak Pekanbaru dan dunia usaha yang ada di Kota Pekanbaru.

Dalam pengarahannya, Wakil Walikota Pekanbaru, Ayat Cahyadi menegaskan, untuk mewujudkan kota layak anak di Pekanbaru bukanlah semudah membalikkan telapak tangan. Oleh sebab itu, komitment dari seluruh pihak sangat dibutuhkan untuk mencapai tujuan.

 

"Saat ini Kota Pekanbaru berada predikat KLA Nindia, insyaAllah dengan adanya komitmen kita bersama predikat KLA Utama bisa tercapai," ungkap Ayat Cahyadi dihadapan seluruh tim Gugus Kota Layak Kota Pekanbaru.

Kemudian, orang nomor dua di Kota Pekanbaru itu juga berpesan kepada seluruh tim gugus KLA Kota Pekanbaru untuk membuat satu group whatsapp guna mempermudah koordinasi untuk menangani persoalan anak di Kota Pekanbaru.

"Misalnya, ketika melihat anak terlantar di pinggir jalan. Dengan adanya WA group tentu akan mudah terinfomasikan dan ditindaklanjuti," jelas Ayat Cahyadi.





[Ikuti Terus Suarapekanbaru.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Suarapekanbaru.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan