News

Wawako Imbau Pemuda di Pekanbaru Aktif Dalam Pembangunan Nasional

SUARA PEKANBARU - Para pemuda di Pekanbaru diimbau tetap kreatif dan inovatif di masa pandemi corona saat ini. Agar, para pemuda bisa ikut berpartisipasi aktif dalam pembangunan nasional.

Wakil Wali Kota Pekanbaru Ayat Cahyadi dalam webinar yang digelar Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Dharma Putra, Sabtu (23/1), mengatakan, eksistensi pemuda telah diatur dalam Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2009 tentang Kepemudaan. Undang-undang ini untuk memperkuat posisi para pemuda.

"Pemuda yang dimaksud berusia berusia antara 16 hingga 30 tahun," ujarnya.

Di masa-masa inilah, para pemuda dapat mengembangkan potensi, kapasitas, aktualisasi diri dan cita-citanya. Undang-undang ini juga memberikan jaminan dan kepastian hukum atas eksistensi serta aktivitas kepemudaan.

"Jadi, para pemuda harus kreatif, semangat, dan inovatif meski di suasana pandemi corona. Undang-undang ini memberikan arah kepada para pemuda di bidang pembangunan," ucap Ayat.

Agar, para pemuda ini ikut berpartisipasi aktif dalam pembangunan nasional. Makan dari itu, para pemuda harus berakhlak mulia, tidak menggunakan narkoba, dan jauh dari seks bebas.  

"Para pemuda harus sehat. Pemuda harus tangguh dan cerdas," tegas Ayat.





[Ikuti Terus Suarapekanbaru.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Suarapekanbaru.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan