Pasar Induk Modern Segera Diaktifkan di Kota Pekanbaru

Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru akan segera mengaktifkan Pasar Induk Modern Kota Pekanbaru, di Jalan Soekarno Hatta, Kota Pekanbaru. Hal ini disampaikan Walikota Pekanbaru, Agung Nugroho, Rabu, (12/3/2025).
"Kita akan segera mengaktifkan Pasar Induk agar harga kebutuhan pokok di Kota Pekanbaru tidak jomplang," ujarnya.
Menurutnya, selain Pasar Induk, Pemko Pekanbaru juga akan segera menggelar koordinasi bersama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau dan Pemerintah Pusat untuk mengembangkan pembangunan Pasar Cik Puan di Jalan Tuanku Tambusai.
"Kita akan cek bersama nanti seperti apa anggarannya dan akan kita koordinasikan bersama Pemprov dan Pemerintah Pusat," jelasnya.
Selain itu, Agung mengatakan pihaknya juga akan berupaya meramaikan kembali pasar-pasar tradisional di Kota Pekanbaru. Langkah paling cepat yang diambil saat ini adalah dengan mempercepat pencairan Tunjangan Hari Raya (THR) bagi karyawan untuk meningkatkan daya beli masyarakat.
"Karena tadi ada keluhan pedagang bahwa pasar ini sepi di bulan Ramadhan. Mungkin akan kita percepat pencairan THR agar daya beli warga bisa meningkat," pungkasnya.
Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : suara.pkudotcom@gmail.com
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Suarapekanbaru.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan
Tulis Komentar