News

Masyarakat Pekanbaru Taat Pajak Bisa Berangkat Umroh

 

SUARA PEKANBARU - Gebyar Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2) digelar Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Pekanbaru di Hotel Pangeran, Selasa (14/11). Dalam acara ini, seorang warga taat pajak mendapatkan hadiah umrah.

Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru Indra Pomi Nasution usai penyerahan hadiah umrah, Selasa (14/11), mengatakan, Gebyar PBB-P2 digelar Bapenda. Acara ini merupakan bentuk apresiasi pemko kepada masyarakat Pekanbaru yang rutin membayar pajak.

"Kegiatan ini menjadi contoh. Agar, seluruh elemen masyarakat taat bayar pajak," ujarnya.

 

 

Karena, uang pajak yang membiayai pembangunan di Pekanbaru. ASN juga harus menjadi contoh teladan dalam membayar pajak.

ASN ini akan dikontrol supaya sadar pajak. ASN harus punya mental melayani, akuntabel, dan loyal serta kolaboratif.

"Kolaboratif sangat penting dalam meningkatkan pendapatan dari sektor pajak dan retribusi lainnya," sebut Indra Pomi.





[Ikuti Terus Suarapekanbaru.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Suarapekanbaru.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan