News

Juru Dakwah di Pekanbaru Akan Diberi Honor?

 

SUARA PEKANBARU - Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru akan memberikan honor bagi para mubalig dan mubaligah. Pasalnya, aktivitas para juru dakwah ini cukup tinggi tapi tak disertai honor yang mumpuni.

"Hari ini saya, saya bersilaturahmi dengan para mubalig dan mubaligah dalam menyambut bulan suci Ramadan. Peran ustaz dan ustazah ini sangat besar dalam merubah warna Pekanbaru ini," kata Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun dalam acara silaturahmi dengan para mubalig dan dan mubaligah, Minggu (19/3).

Para mubalig dan mubaligah diminta membantu Pemko Pekanbaru menyampaikan soal kebersihan. Para mubalig dan mubaligah diminta menyampaikan ke masyarakat agar membuang sampah pada tempatnya.

"Saya telah berupaya membersihkan sampai sejak menjabat sebagai Pj Wali Kota Pekanbaru sekitar 10 bulan lalu. Hasilnya, Pemko Pekanbaru mendapat sertifikat Adipura tahun ini," ucap Muflihun.





[Ikuti Terus Suarapekanbaru.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Suarapekanbaru.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan