News

Asisten I Pekanbaru Ajak Masyarakat Implementasikan Nilai Alquran

SUARA PEKANBARU - Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Kelurahan Pebatuan, Kecamatan Kulim, dibuka secara resmi oleh Penjabat Walikota Pekanbaru Muflihun S.STP M.AP diwakili Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Drs. H. Syoffaizal, M.Si, Selasa (24/1) pagi.

Kegiatan yang dipusatkan di Masjid Al-Hidayah di Jalan Sepakat, RW 02/RT 02 ini turut dihadiri Camat Kulim Marzali, Lurah Pebatuan Suwandi Nasution, Lurah Sialang Rampai Iriyanto, Lurah Pematang Kapau Tarazaman, Lurah Mentangor Bismiayati dan Lurah Kulim Agustina.

Kemudian hadir juga Danposramil Tenayan Raya/Kulim Peltu Ferry H Siburian, Kapolsek Tenayan Raya, Ketua KNPI Kulim Rahmat Handayani, Ketua Forum RT/RW Zulfikri, serta seluruh RT/RW se-Kelurahan Pebatuan.

Dalam sambutannya, Syoffaizal berharap pelaksanaan MTQ tersebut bisa menjadi momentum untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, serta kecintaan terhadap Kitab Suci Alquran.

Di samping itu, warga khususnya umat Islam juga diajak mengimplementasikan nilai-nilai Alquran di dalam kehidupan sehari-hari.

"Salah satunya tentang kebersihan. Karena kebersihan itu sebagian dari iman. Jadi mari sama-sama kita jaga kebersihan dimulai dari lingkungan keluarga," ajaknya.





[Ikuti Terus Suarapekanbaru.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Suarapekanbaru.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan