News

Lansia di Pekanbaru Diimbau Vaksinasi Booster Hingga Keempat

SUARA PEKANBARU - Dinas Kesehatan Kota (Dinkes) Pekanbaru mengimbau para lansia untuk mendapat suntikan vaksin booster keeempat. Mereka juga diimbau untuk mendapat suntikan vaksin Covid-19 lengkap.

"Kita imbau para lansia agar bisa mengakses layanan kesehatan untuk mendapat vaksin lengkap, hingga dosis keempat," papar Kepala Dinkes Kota Pekanbaru, Zaini Rizaldy.

Dirinya mengaku lansia yang mendapat vaksin booster atau dosis ketiga masih kurang dari 30 persen. Ia menyebut sesuai data dari Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru jumlah lansia yang mendapat suntikan vaksin dosis ketiga baru 15.638 orang.

Sedangkan total lansia yang mesti mendapat suntikan vaksin mencapai 52.759 orang. Ada 37.121 orang lansia yang belum mendapat suntikan vaksin booster.

Dirinya menyadari masih banyak lansia yang belum mendapat suntikan vaksin dosis pertama maupun dosis kedua. Capaian vaksin tersebut bagi lansia masih di bawah 70 persen.

Zaini pun mengimbau agar para lansia bisa segera mengakses layanan vaksin. Apalagi para lansia mesti mendapat vaksin dosis keempat sesuai dengan surat edaran Kementrian Kesehatan RI tentang vaksinasi Covid-19 dosis booster kedua bagi lansia. Mereka sudah bisa mendapatkan vaksin booster tersebut pada bulan ini.

Dirinya mengatakan bahwa imun di dalam tubuh akan berkurang seiring berjalannya waktu. Maka perlu suntikan vaksin booster kedua bagi lansia.

Zaini menyebut vaksin booster ini untuk meningkatkan imun tubuh terhadap ancaman Covid-19. Apalagi mayoritas pasien yang terkonfirmasi Covid-19 di Kota Pekanbaru saat ini kebanyakan dari kelompok berusia lanjut.

Vaksin keempat ini bagi lansia yang sudah mendapat suntikan vaksin dosis ketiga. Jaraknya sekitar enam bulan dari suntikan vaksin dosis ketiga.

Para lansia bisa datang ke Mal Vaksinasi di Jalan Melur untuk mendapat suntikan vaksin booster kedua. Mal ini buka setiap hari mulai pukul 09.00 WIB hingga pukul 21.00 WIB.





[Ikuti Terus Suarapekanbaru.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Suarapekanbaru.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan