News

Jumlah Jukir di Pekanbaru Mencapai 2.500 Orang

SUARA PEKANBARU - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru, mendata total juru parkir (jukir) yang ada di Kota Bertuah mencapai 2.500 orang. Mereka tersebar di tiga zona wilayah se-Kota Pekanbaru.

Ribuan jukir ini bakal dilakukan pembekalan terkait Standar Pelayanan Minimal (SPM) jasa layanan parkir tepi jalan umum, pada pertengahan Agustus ini.

Kepala UPT Perparkiran Dishub Pekanbaru, Radinal Munandar menyebut, pihaknya tidak ingin masyarakat mengeluhkan terkait layanan parkir tepi jalan umum, maka dilakukan pembekalan terhadap seluruh jukir.

"Setelah pembekalan kalau masih ada (jukir) yang salah, kami tindak tegas saja lagi. Ada surat peringatan hingga pemberhentian," tegasnya, Senin (1/8).

Ia mengimbau kepada jukir untuk tetap memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat. Baik dari segi penampilan, etika, dan cara penyambutan kendaraan.

Masyarakat juga diingatkan untuk tidak memarkirkan kendaraan di tempat yang tidak diperbolehkan. Kemudian saat meninggalkan kendaraan juga hendaknya dilengkapi kunci ganda.





[Ikuti Terus Suarapekanbaru.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Suarapekanbaru.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan