News

Masyarakat Pekanbaru Diimbau Gunakan Layanan Parkir Non Tunai

SUARA PEKANBARU - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru mengimbau masyarakat untuk memanfaatkan alat bayar non tunai dalam pembayaran parkir tepi jalan umum.

Dishub Pekanbaru bersama PT. YSM selaku rekanan telah menyebar mesin Electronic Data Capture (EDC) ke juru parkir (Jukir) di sejumlah titik ruas jalan utama. Jukir dibekali mesin EDC sebagai alat bayar non tunai.

"Sejumlah jukir di beberapa ruas jalan telah dilengkapi EDC. Kami menghimbau masyarakat dalam pemanfaatan mesin EDC ini sebagai alat bayar non tunai," terang Kepala UPT Parkir Dishub Pekanbaru, Radinal Munandar, Senin (28/3).

Pihaknya bersama rekanan juga terus memberi pembekalan terhadap jukir terkait layanan yang diberikan kepada masyarakat. Pengawasan juga dilakukan agar layanan yang diberikan dapat maksimal.

Ia menambahkan, untuk penggunaan alat bayar non tunai akan diterapkan secara bertahap. Penggunaan alat bayar non tunai ini dalam mendukung Pekanbaru sebagai kota digitalisasi. Sebelumnya puluhan mesin EDC telah di sebar di ruas Jalan Jenderal Sudirman dan beberapa ruas jalan utama.





[Ikuti Terus Suarapekanbaru.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Suarapekanbaru.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan