News

Masih Ditemukan Pelanggaran, Sanksi Penindakan PPKM Level 1 Hanya Pembinaan

SUARA PEKANBARU - Satuan Tugas (Satgas) Percepatan dan Penanganan Covid-19 Kota Pekanbaru, masih mendapati adanya warga yang tidak disiplin menerapkan protokol kesehatan (prokes) di masa PPKM level 1. Namun untuk penindakan sendiri lebih diutamakan kepada pembinaan.

"Jadi penindakan kita di PPKM level 1 ini hanya teguran saja, lisan dan tertulis. Artinya lebih ke pembinaan," ucap Kepala Satpol PP Kota Pekanbaru Iwan Samuel Parlindungan Simatupang, Kamis (2/12).

Disampaikannya, untuk pelanggaran prokes yang masih didapati itu seperti tidak menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah.

"Pelanggarannya tidak pakai masker, itu aja," ungkap Iwan.

Sementara untuk tempat usaha, dikatakan Iwan juga didapati masih ada yang belum disiplin mematuhi prokes.

"Meski sudah banyak diberi kelonggaran di PPKM level 1 ini, tapi tingkat kepatuhannya (pelaku usaha) memang masih kurang. Kalau untuk sanksi sama, teguran lisan dan tertulis juga," tutupnya.





[Ikuti Terus Suarapekanbaru.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Suarapekanbaru.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan