News

MPP Pekanbaru Tetap Buka di Tengah Pandemi Covid-19

SUARA PEKANBARU - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Kota Pekanbaru, melalui Mal Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru terus berupaya memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat.

Meski ditengah pandemi Covid-19, namun komitmen melayani masyarakat dengan maksimal terus berlangsung. Dengan tetap menjalankan protokol kesehatan, MPP Pekanbaru tetap memberikan pelayanan penuh kepada masyarakat.

"Kita tetap berupaya memberikan pelayanan walaupun bagaimana kondisinya," ujar Kepala DPM-PTSP Pekanbaru Muhammad Jamil SAg MSi, melalui Sekretaris DPM-PTSP Pekanbaru F Rudi Misdian, Selasa (27/10/2020).

Rudi memastikan layanan yang berlangsung di MPP Pekanbaru saat ini tetap dengan menjalankan protokol kesehatan. Seluruh pegawai dan pengunjung MPP Pekanbaru wajib menjalankan protokol kesehatan.

Sebelum memasuki MPP Pekanbaru, ada petugas yang akan mengarahkan pengunjung untuk menjalankan protokol kesehatan. Pengunjung diminta mencuci tangan, menggunakan masker, hingga pemeriksaan suhu tubuh.

Fasilitas protokol kesehatan juga telah disiapkan oleh pihaknya. Seperti beberapa tempat cuci tangan, alat pengukur suhu otomatis, pemberian jarak pembatas pada kursi tunggu pengunjung, dan hand sanitizer yang ada pada setiap sudut ruangan.

Rudi menyebut, hal itu merupakan salah satu upaya dan langkah dalam mencegah penyebaran Covid-19. Masyarakat juga diarahkan untuk bisa mengakses berbagai layanan secara online. Masyarakat dapat mengunjungi website perizinan.pekanbaru.go.id untuk layanan online.

"Apalagi beberapa hari belakangan ini jumlah kasus positif meningkat, jadi kami memaksimalkan pelayanan secara online untuk menghindari kerumunan di MPP Pekanbaru," tutupnya.





[Ikuti Terus Suarapekanbaru.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 0813-6567-1385
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan Suarapekanbaru.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan