Jelang Ramadan, Dinsos Pekanbaru Gencarkan Razia Gepeng

Jumat, 25 Maret 2022 - 16:00:00 WIB

SUARA PEKANBARU - Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pekanbaru bekerjasama dengan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) setempat, kini mulai menggencarkan razia untuk menertibkan gelandangan dan pengemis (gepeng) jelang Ramadhan 1443 H.

"Mulai kemarin, itu sudah kita rutinkan melalukan penertiban di sepanjang jalan khususnya di lampu-lampu merah," kata Kepala Dinsos Kota Pekanbaru Dr. H. Idrus, S.Ag M.Ag, Kamis (24/3).

Disampaikannya, razia yang dilakukan juga sesuai dengan kesepakatan antara Dinsos dengan Komisi III DPRD guna mengantisipasi menjamurnya gepeng selama Ramadhan hingga Idul Fitri mendatang.

"Dari hasil kesepakatan dengan Komisi III, satgas Dinas Sosial bersama Satpol PP dan kalau perlu kita minta bantu ke pihak kepolisian untuk melakukan penertiban," ujarnya.

Melalui razia yang kini digencarkan, Idrus yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Koperasi dan UMKM ini berharap bisa meminimalisir keberadaan dan kedatangan gepeng dari luar daerah ke Ibukota Provinsi Riau.

"Jadi itu salah satu upaya antisipasi kita agar calon pengemis, calon gepeng, mereka tidak masuk ke Pekanbaru," ucapnya.

"Untuk itu, kita akan melakukan razia setiap hari. Bagi yang terjaring akan kita masukkan ke shelter dan dilakukan pendataan. Bagi yang dari luar daerah, itu akan kita pulangkan ke daerah asal," tutupnya.